Search

Tuesday 3 November 2015

Karimunjawa Wisata Jepara


            Karimunjawa adalah sebuah kecamatan di Jepara, Jawa Tengah yang berbentuk kepulauan di tengah Laut Jawa. Berjarak sekitar 83 KM di utara kota Jepara, Kepulauan Karimunjawa terdiri dari 27 pulau, namun hanya 5 pulau yang berpenghuni. Potensi wisata utama dari Kepulauan Karimunjawa adalah keindahan lautnya. Karena potensi wisata taman laut tersebut, kepulauan ini ditetapkan sebagai salah satu taman nasional Indonesia pada tahun 2001.Karimunjawa adalah surga Lautnya pulau jawa.Karimunjawa mempunyai pemandangan pantai yang sangat indah dan menakjubkan.
          Karimunjawa mempunyai potensi laut yang sangat indah dan mempunyai Air yang sangat jernih dan berpasir putih.Karimunjawa adalah tempat Snorkeling dan diving yang sangat terkenal di Indonesia maupun seluruh Dunia.
           Karimunjawa  adalah Pulau kecil yang mempunyai beragam keindahan.Tempat wisata yang telah ditetapkan sebagai taman laut nasional Indonesia ini mempunyai lebih dari 90 jenis karang laut, dan lebih dari 240 jenis ikan. Di beberapa pulau, anda dapat melihat hutan mangrove dan hutan pantai. Selain itu anda juga dapat menjumpai beberapa jenis satwa di daratan, misalnya rusa, kera, berbagai jenis burung, penyu, dan lain-lain.










0 komentar:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes